Inilah Cara Mengubah Gambar Menjadi Teks Di PC Secara Offline dan Online

cara mengubah gambar menjadi teks di pc

Terkadang untuk kebutuhan tertentu perlu melakukan perubahan file berbentuk gambar, supaya bisa menjadi fiber berbentuk teks. Jangan khawatir, karena ada beberapa cara mengubah gambar menjadi teks di PC dengan gampang tanpa ribet.

Dimana cara ini akan terdiri dari beberapa langkah, mulai dari mempersiapkan file gambar yang akan dirubah. Sampai dengan proses selesai dan file sudah berbentuk teks pada perangkat PC. Lalu apa saja cara tersebut? Berikut ulasannya:

Cara Mengubah Gambar Menjadi Teks Di PC Offline Memakai Nitro PDF

Mungkin bagi sejumlah orang, aplikasi yang sering dipakai untuk membaca file dengan format PDF ini bukan suatu yang baru lagi. Ternyata aplikasi ini juga bisa dipakai untuk mengubah gambar menjadi teks. Berikut langkah-langkah yang harus dilalui:

  • Langkah pertama pengguna perlu mengubah file gambar hingga menjadi berformat PDF lebih dulu.

  • Setelah itu baru pilih bagian menu “Edit” yang terdapat pada Nitro PDF. Lanjutkan dengan klik “OCR”, lalu pilih tulisan “Make Searchable and Editable, jika sudah klik “Ok”.

  • File berbentuk gambar pun sudah berubah menjadi file berbentuk teks. Dengan begitu file pun dapat disalin sesuai dengan kebutuhan.

Cara Mengubah Gambar Menjadi Teks di PC Secara Online

Selain memakai Nitro PDF, cara mengubah gambar menjadi teks di PC juga bisa dilakukan dengan bantuan aplikasi atau situs online. Apa saja nama aplikasi atau situs online yang bisa dipakai? Berikut pembahasannya:

1. Google Dokumen

Aplikasi Online pertama yang dapat dimanfaatkan untuk membantu dalam mengubah file gambar supaya berbentuk teks yaitu Google dokumen. Untuk menggunakan aplikasi ini perlu melalui beberapa langkah berikut:

  • Langkah awalnya yaitu mengunggah file gambar ke Google Drive dulu.

  • Jika sudah tinggal refresh saja laman Google Drive tersebut.

  • Nantinya akan tampil file gambar yang telah diunggah tadi. Lanjutkan dengan klik sebelah kanan file gambar, lalu pilih tulisan “Buka dengan”, kemudian klik bagian “Google Dokumen”.

  • Berikutnya akan muncul laman Google Dokumen, lalu geser layar menuju ke bawah untuk melihat hasil perubahan file menjadi teks.

  • Jika pengguna ingin mengunduh file dengan format Word bisa klik bagian” File”. Lanjutkan dengan memilih “Download”, setelah itu klik “Microsoft Word (.docx).

Di samping melakukan penyimpanan file dengan format Word, file juga bisa disimpan sebagaimana teks biasa.

2. OnlineOCR

Cara online berikutnya yang bisa juga bisa dipakai untuk mengubah gambar ke bentuk teks pada perangkat PC yaitu OnlineOCR. Untuk menggunakan aplikasi ini, tentunya juga perlu beberapa langkah sebagaimana berikut:

  • Pertama-tama perlu membuka laman website resmi dari OnlineOCR lebih dulu.

  • Setelah itu, baru unggah file gambar yang ingin diubah menjadi file berbentuk teks.

  • Untuk bahasa biarkan saja dalam kondisi berbahasa Inggris dengan memakai output berformat Microsoft Word. Hal ini karena apabila bahasa diubah menjadi bahasa Indonesia, justru deteksi yang dihasilkan berkemungkinan untuk hancur atau kurang sesuai.

  • Terakhir tinggal pilih menu “Convert”, lalu hasilnya pun akan diperlihatkan kepada pengguna.

Walaupun bisa dibilang bahwa hasil yang ditampilkan tidak 100 persen sempurna. Akan tetapi website ini tergolong cukup bagus untuk kemampuan yang dimiliki.

Jika nantinya pengguna mengalami limit dalam menggunakan situs ini dalam mengubah file gambar yang dimiliki. Untuk itu dianjurkan, supaya melakukan pendaftaran akun gratis terlebih dulu.

Itu tadi sekilas informasi mengenai beberapa cara mengubah gambar menjadi teks di PC secara offline dan online. Jika memilih cara offline, bisa memakai Nitro PDF. Sedangkan jika ingin memakai aplikasi atau situs yang bersifat online, maka bisa mencoba Google Dokumen maupun OnlineOCR.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.