Cara menghilangkan iklan di Google dapat dilakukan dengan beberapa langkah mudah. Iklan pada google memang kerap membuat membuat pengunjung situs terganggu, hingga sampai tahap kesal karena mengganggu.
Google merupakan wadah yang bagus untuk mempromosikan suatu produk, namun tidak jarang ada sebuah masalah umum pada perangkat seluler dan sistem operasinya. Karena hal itu sangat disarankan untuk memiliki aplikasi antivirus untuk menghentikan munculnya iklan.
Berikut berbagai cara untuk menghilangkan iklan tersebut, baik dari desktop maupun ponsel. Sampai dengan menggunakan eksistensi AdBlock dan Adblock plus:
Cara Menghilangkan Iklan di Google Pada Komputer
Yang pertama adalah cara menghilangkan iklan di Google pada komputer. Google merupakan browser yang paling banyak digunakan dan dianggap mempermudah bagi siapa pun.
Apalagi pada laptop yang mungkin menjadi pengguna Google sepanjang hari. Untuk mengatasi iklan yang mengganggu, berikut caranya:
1. Menghapus Malware
Cara yang pertama dengan menghapus malware. Cara menghapusnya tidaklah sulit, langkah mudahnya ada di bawa ini:
-
Buka aplikasi ‘Google’ di laptop.
-
Kemudian klik Simbol tiga vertikal yang ada di bagian kanan atas.
-
Pilih ‘Setelan’ atau ‘Setting’.
-
Lalu tekan ‘Lanjutan’ atau ‘Advanced’ yang ada di sebelah kiri tengah.
-
Setelahnya pilih setel ulang dan bersihkan.
-
Klik ‘Cari’ yang mungkin akan menemukan adanya software yang memiliki malware, maka klik ‘Hapus’.
2. Mengubah Peraturan Google
Selanjutnya cara menghilangkan iklan di Google, dengan mengubah peraturan pada browser. Berikut langkah-langkahnya:
-
Buka Google.
-
Kemudian pilih ‘Setting’.
-
Setelahnya tekan ‘Advanced’
-
Lalu tekan menu ‘Content Setting’ dan klik pilihan ‘Ads’.
-
Selanjutnya pilih ‘Allowed’ yang berwarna biru, tekan opsi tersebut hingga berwarna abu-abu.
-
Kemudian pilih ‘Back’ dan tekan ‘Pop Up’ pada menu ‘Content Setting’.
-
Setelahnya akan mendapatkan notifikasi, jika opsi sebelumnya telah berganti warna dari biru ke abu-abu.
3. Menggunakan AdBlock
Cara yang ketiga adalah dengan AdBlock, sebuah aplikasi yang ditunjukkan untuk mengatasi masalah spam iklan di Google dengan mudah. Berikut langkah yang bisa dilakukan:
-
Buka Google.
-
Kunjungi situs AdBlock di getadblock.com.
-
Kemudian klik ‘Get AdBlock Now’ untuk pemasangan aplikasi.
-
Selanjutnya klik ‘Add Extension’.
-
Setelahnya secara otomatis Google akan memuat ulang, jika pemasangan aplikasi telah selesai.
-
Tekan ikon AdBlock yang ada di pojok kanan atas.
-
Lalu pilih ‘Options’ dan tekan ‘Tab Filter List’.
-
Selanjutnya hilangkan tanda di kotak ‘Acceptable Ads’ yang ada pada halaman ‘Filter List’.
-
Kemudian akan muncul beberapa iklan yang telah diblokir otomatis pada aplikasi AdBlock.
Cara Menghilangkan Iklan Di Google Pada Ponsel
Iklan mengganggu pada ponsel juga bisa diblokir dengan beberapa cara, yang tentunya sering mengganggu aktivitas browsing. Caranya tidak terlalu jauh berbeda jika pada laptop, ini beberapa opsinya.
1. Pada pengaturan Google
Pada pengaturan Google telah disediakan fitur penghilang iklan, berikut langkahnya:
-
Buka Google.
-
Klik titik tiga di atas bagian kanan.
-
Pilih ‘Setelan’
-
Selanjutnya pilih opsi ‘Izin’.
-
Tekan pilihan ‘Pop Up dan Pengalihan’ kemudian non aktifkan popup tersebut.
2. Menggunakan AdClear
AdCelar adalah salah satu aplikasi yang dapat digunakan untuk menghapus iklan pada Google. Di bawah ini beberapa langkahnya:
-
Unduh dan pasang aplikasi AdClear terlebih dahulu.
-
Kemudian klik tombol ‘Ok’ ketika ada notifikasi VPN yang masuk.
-
Setelahnya bila ada iklan yang muncul, cukup tekan opsi ‘Enable Advanced Protection’.
Di atas adalah beberapa Cara menghapus iklan di Google pada laptop dan ponsel yang sering mengganggu. Dengan banyak opsi dan langkah-langkah yang mudah, yang dapat dipilih.