Hard disk adalah perangkat keras yang berfungsi untuk menyimpan data. Penting untuk mengetahui cara mengecek kesehatan hardisk eksternal agar risiko kehilangan data penting yang tersimpan di dalamnya dapat diminimalkan.
Seperti yang telah diketahui bahwa, hardisk adalah perangkat yang terdapat pada laptop dan PC, berfungsi untuk menyimpan data secara permanen. Ini mencakup data sistem operasi (OS) serta informasi pribadi pengguna.
Terdapat dua jenis komponen penyimpanan data ini, yaitu hard disk internal dan hard disk eksternal. Keduanya memiliki peran yang signifikan dalam menyimpan data. Oleh karena itu, sangat penting untuk memeriksa kesehatan baik hard disk internal maupun eksternal.
Namun dalam penjelasan kali ini akan diberikan sebuah uraian terkait dengan cara yang bisa dilakuakn untuk mengecek kesehatan hardisk eksternal. Berikut diantaranya:
1. Menggunakan Perintah WMIC
Pemeriksaan kesehatan hard disk dapat dilakukan dengan menggunakan perintah WMIC. WMIC, atau Windows Management Instrumentation Command-line, adalah antarmuka baris perintah yang memungkinkan pengguna laptop untuk menjalankan berbagai tugas administratif, termasuk memeriksa kondisi hard disk.
Lantas bagaimana langkah yang harus dilakukan jika ingin menggunakan metode ini? Untuk menggunakan perintah WMIC, ikuti langkah-langkah berikut:
- Tekan tombol Windows + R, lalu ketik CMD dan tekan OK untuk membuka Command Prompt.
- Ketik WMIC di kolom yang tersedia, kemudian masukkan diskdrive get status dan tekan Enter.
- Status hard disk akan muncul di layar laptop Pengguna.
2. Menggunakan Windows CHKDSK
Salah satu metode yang dapat kamu gunakan untuk memeriksa kesehatan hard disk pada laptop atau PC yang menjalankan sistem operasi Windows adalah dengan memanfaatkan alat CHKDSK.
Alat CHKDSK di Windows berfungsi untuk mendeteksi kesalahan sistem atau sektor yang rusak pada hard disk yang terpasang di laptop maupun PC. Untuk menggunakan CHKDSK, ikuti langkah-langkah berikut:
- Klik kanan pada hard disk yang ingin diperiksa, kemudian pilih opsi Properties.
- Dalam jendela yang muncul, pilih tab Tools dan kemudian pilih opsi pengecekan yang ada di kotak dialog.
- Klik pada tombol Check atau Check Now untuk memulai proses pemeriksaan dan perbaikan.
3. Melalui HDSentinel
Hard Disk Sentinel (HDSentinel) merupakan aplikasi yang dirancang untuk memantau serta menganalisis SSD dan HDD di berbagai sistem operasi. Dengan menggunakan perangkat lunak ini, pengguna dapat melakukan pengujian, mendiagnosis, dan memperbaiki masalah pada hard disk drive.
Selain itu, HDSentinel juga menyediakan laporan dan informasi mengenai kesehatan SSD dan HDD serta aspek-aspek lain terkait perangkat penyimpanan. Berikut langkah yang harus dilakukan:
- Pertama, unduh dan instal aplikasi HDSentinel.
- Selanjutnya, sambungkan hard disk eksternal ke laptop atau komputer.
- Buka aplikasi HDSentinel yang sudah terpasang.
- Di tampilan overview, pilih hard disk eksternal yang ingin diperiksa kesehatannya.
- Klik pada tab Overview untuk melihat status kesehatan dari hard disk eksternal.
- Periksa bagian Performance dan Health yang terletak di bawah tab Overview. Di sini, Pengguna akan melihat persentase kesehatan hard disk eksternal. Semakin tinggi persentase yang ditampilkan, semakin baik kondisi hard disk tersebut, dan sebaliknya.
- Untuk mendapatkan informasi lebih mendetail tentang kondisi hard disk eksternal, Pengguna dapat mengklik tab S.M.A.R.T. Tab ini akan membantu Pengguna mendeteksi apakah ada bad sector yang terjadi pada hard disk tersebut.
Itulah uraian terkait dengan beberapa cara mengecek kesehatan hardisk eksternal yang bisa dilakukan. Tentunya hal ini harus dilakukan secara berkala untuk mengetahui kesehatan hardisk yang ada.