Mesin pencari seperti Google dan Bing memudahkan pengguna untuk menemukan informasi atau produk yang mereka cari. Salah satu kemudahan yang ada saat ini yakni bisa mencari sesuatu hal dengan menggunakan gambar. Aplikasi pencarian menggunakan gambar ini kini telah tersedia.
Selain melalui browser, terdapat juga aplikasi-aplikasi khusus yang memungkinkan Pengguna untuk mencari informasi tentang produk atau barang hanya dengan menggunakan gambar. Cukup unggah atau ambil foto objek yang ingin dicari, dan aplikasi tersebut akan memberikan hasil secara otomatis.
Penasaran apa saja rekomendasi aplikasi yang bisa digunakan? Berikut ini adalah tujuh aplikasi rekomendasi yang dapat Pengguna coba, tersedia untuk perangkat Android maupun iOS, diantaranya:
1. Google Lens
Google Lens awalnya adalah fitur eksklusif yang hanya tersedia pada perangkat HP Pixel, sebelum akhirnya Google memutuskan untuk mengintegrasikannya ke dalam aplikasi Google Photos. Saat ini, aplikasi ini sudah dapat diakses di perangkat Android dan iOS, memungkinkan pengguna untuk melakukan pencarian berbasis gambar. Menariknya, ketika Pengguna mencari produk seperti laptop atau ponsel, Google Lens akan memberikan rekomendasi tempat untuk membeli produk tersebut, beserta harga yang tertera.
2. Rimg
Rimg menawarkan berbagai cara untuk mengimpor gambar, seperti memilih dari galeri, memotret langsung, atau menggunakan tautan serta clipboard. Sebelum memulai pencarian, aplikasi ini memberikan opsi untuk memotong dan memutar gambar yang telah dipilih.
Selain itu, Pengguna bisa memilih sumber pencarian dari Google Lens, Yandex, atau Bing. Meskipun aplikasi ini tidak memiliki versi premium, iklan yang muncul tidak terlalu mengganggu pengalaman pengguna.
3. CampFind
CamFind adalah aplikasi pencarian berbasis gambar yang sederhana namun efektif. Cara menggunakannya sangat mudah, cukup ambil foto objek yang ingin Pengguna cari.
Setelah foto berhasil diunggah, CamFind akan segera menganalisis objek tersebut dan mencari informasi relevan di internet. Aplikasi ini dapat diunduh secara gratis dan tidak hanya menampilkan gambar serupa, tetapi juga video yang berkaitan dengan objek yang dicari.
4. Photo Sherlock
Photo Sherlock menawarkan antarmuka yang simpel dan mudah digunakan. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mencari menggunakan gambar, baik dengan memotret langsung melalui kamera atau mengunggah gambar dari galeri.
Setelah itu, hasil pencarian akan ditampilkan berdasarkan data dari Bing. Meskipun aplikasi ini menyertakan iklan yang cukup mengganggu, pengguna dapat menghilangkannya dengan membayar sejumlah biaya tertentu.
5. Search by Image
Search by Image adalah aplikasi yang memungkinkan pencarian menggunakan gambar dengan berbagai pilihan kustomisasi. Pengguna dapat memilih untuk menampilkan hasil pencarian dari berbagai sumber atau hanya satu sumber tertentu.
Sebelum memulai pencarian, aplikasi ini juga menawarkan fitur untuk memutar gambar secara vertikal atau horizontal. Untuk pengalaman tanpa iklan, tersedia opsi berlangganan premium dengan pilihan bulanan, tahunan, atau seumur hidup.
6. TinEye
Jika Pengguna tidak ingin repot mengunduh aplikasi, Pengguna bisa memanfaatkan layanan pencarian gambar yang dapat diakses langsung melalui internet. Salah satu pilihan yang bisa dicoba adalah TinEye.
Layanan ini memungkinkan Pengguna untuk mencari gambar hanya dengan memasukkan tautan atau mengunggah file dari galeri. Selain itu, TinEye juga menawarkan fitur untuk menyaring hasil pencarian berdasarkan beberapa kriteria seperti Best Match, Most Changed, Biggest Image, Newest, dan Oldest.
Itulah uraian terkait dengan beberapa rekomendasi dari aplikasi pencarian menggunakan gambar yang bisa digunakan. Sehingga dengan adanya beberapa aplikasi ini, kita akan jauh lebih mudah jika ingin mencari dengan berbekal gambar.