Cara memperbaiki fb yang tidak bisa dibuka, adalah dengan mengetahui dulu apa penyebabnya. Salah satunya karena cache atau memori RAM yang menumpuk menyebabkan aplikasi error. penumpukan bisa disebabkan dari aplikasi lain seperti instagram dan whatsapp.
Peminat aplikasi facebook ini tentunya sudah tidak diragukan lagi banyaknya, bahkan mungkin hampir diseluruh dunia menggunakan sosial media ini. Nah, dari banyaknya pengguna ini yang sering menyebabkan aplikasi facebook kadang sering error dan tidak bisa dibuka.
Beberapa Macam Penyebab Facebook Tidak Dapat Dibuka
Cara memperbaiki fb yang tidak bisa dibuka salah satunya dengan mengenali terlebih dahulu penyebabnya. Biasanya ada berbagai macam penyebab dari internal perangkat atau aplikasi juga eksternal kesalahan pengguna. Berikut macam-macam penyebab fb tidak bisa dibuka:
1. Data Cache Aplikasi Facebook Penuh
Jika sudah mencoba cara mengatasi facebook namun masih terdapat pesan “unfortunately facebook has stopped”. Kemungkinan ini bisa terjadi karena data cache aplikasi yang tersimpan di memori sudah penuh. Hal ini bisa mengganggu sistem untuk membaca aplikasi.
2. Aplikasi Facebook Belum Terupdate
Masalah simpel facebook tidak dibuka bisa disebabkan aplikasi yang belum terupdate. Pengguna bisa mengupdate secara manual melalui playstore. Namun untuk memudahkan bisa setting untuk update secara otomatis jika tersambung melalui wifi.
Macam-macam Cara Mengatasi Facebook Tidak Dapat Dibuka
Cara memperbaiki fb yang tidak bisa dibuka, dapat diatasi dengan berbagai cara dan mudah dilakukan sendiri. Karena aplikasi banyak digunakan jadi bisa terdapat masalah bagi penggunanya. Silahkan ikuti metode dan langkah-langkah untuk mengatasinya, sebagai berikut:
1. Restart Smartphone
Hal pertama yang dapat dilakukan cukup mudah sekali, yaitu dengan merestart smartphone. Biasanya jika bermasalah yang terjadi karena lag atau RAM penuh. Ini sangat memungkinkan aplikasi dapat normal kembali, jika tidak bisa coba metode lain.
2. Periksa Konektivitas Smartphone
Masalah facebook tidak bisa dibuka juga bisa terjadi karena koneksi internet yang kurang bagus.Pengguna bisa coba mengecek konektivitas dengan membuka aplikasi lain apakah bermasalah juga atau tidak. Untuk mendapatkan koneksi baru bisa memanfaatkan fitur mode pesawat.
3. Hapus File Cache Android
Selanjutnya masalah facebook tidak bisa dibuka,karena banyaknya cache aplikasi yang menumpuk. Hal ini bisa mengurangi performa dari android dan berpengaruh pada aktivitas aplikasi. Agar menghindari masalah seperti itu pengguna bisa sering menghapus cache aplikasi.
4. Paksa Berhenti dan Hapus Data Facebook
Jika dengan menghapus file cache android belum berhasil, pengguna bisa menghentikan aplikasi secara paksa. Kemudian menghapus semua data yang ada di aplikasi tersebut.Setelah itu pengguna bisa memulai ulang atau login ulang dan mengisi data kembali.
5. Update Aplikasi Facebook
Metode selanjutnya yang bisa digunakan adalah dengan memperbarui versi aplikasi. Dengan memperbarui versi aplikasi ini selain mendapatkan fitur aplikasi terbaru juga dapat membersihkan cache aplikasi. Sehingga meminimalisir kerusakan tertentu atau error yang bisa terjadi di aplikasi.
6. Install Ulang Aplikasi Facebook
Metode terakhir, pengguna terpaksa harus menghapus aplikasi jika semua metode di atas belum berhasil. Setelah menghapus kemudian bersihkan cache dan muat ulang, baru kemudian bisa menginstal kembali aplikasi facebook. Pengguna bisa menginstal melalui playstore atau app market.
Cara memperbaiki fb yang tidak bisa dibuka bisa pengguna gunakan beberapa metode diatas. Namun sebelum itu kenali dulu penyebabnya, diatas juga sudah penulis ulas penyebab fb tidak bisa dibuka. Semoga sedikit ulasan ini bisa bermanfaat.