Koin Shopee dapat dikirim kepada sesama pengguna akun Shopee. Cara kirim koin Shopee bisa dilakukan dengan mudah. Koin Shopee adalah mata uang digital yang dikeluarkan resmi boleh Shopee untuk sarana transaksi pembeli dan penjual.
Di Shopee tersedia fitur Kirim yang mempermudah penggunanya. Jika memiliki koin berlebih, pengguna dapat membagikan koin kepada sesama teman sebagai hadiah.
Pengguna bisa memindahkan saldo koin Shopee ke akun lain sesama pengguna Shopee. Dalam satu kali pengiriman koin, minimal 100 koin dan maksimum 1000 koin. Simak pembahasan singkat di bawah ini.
Syarat Mengirim Koin Shopee
Koin Shopee yang sudah dikumpulkan oleh pengguna, dapat digunakan untuk transaksi membeli barang di Shopee. Sebelum menyimak cara kirim koin Shopee, ada baiknya mengetahui syarat mengirim koin Shopee ke akun lain.
- Koin yang akan dikirim adalah koin Shopee baru yang sedang tidak dalam masa kadaluarsa.
- Koin Shopee yang dapat dikirim mempunyai masa kadaluarsa melebihi satu bulan.
- Akun pengirim dan penerima tidak sedang dalam masa pelanggaran pembatasan akun.
- Pengirim dan penerima koin Shopee sudah pernah mempunyai riwayat chatting sebelumnya.
- Koin Shopee hanya dapat diklaim maksimal 24 jam sejak dikirim.
Cara Mengirim Koin Shopee
Pengguna dapat mengirim koin kepada orang yang masuk dalam daftar kontaknya. Jika memiliki koin berlebih, pengguna dapat membagikan koin kepada sesama teman sebagai hadiah. Berikut ini cara kirim koin Shopee:
- Untuk memindahkan saldo koin Shopee ke akun lain, buka aplikasi Shopee di smartphone.
- Pastikan saldo koin yang dimiliki mencukupi sebelum melakukan pengiriman koin.
- Pada halaman beranda Shopee, buka fitur live chat yang berada di sebelah kanan atas.
- Ikon chat ini sama saja dengan fitur chatting pada umumnya. Akan tetapi di sini pengguna tidak diizinkan mengirim data pribadi, seperti kartu Identitas, nomor telepon, dan lainnya. Hal ini untuk menghindari kecurangan atau penipuan.
- Bila fitur chat sudah terbuka, pilih tujuan kirim, silahkan cari nama kontak pengguna yang akan menerima koin.
- Gulir ke bawah untuk memilih nomor kontak yang akan dikirimi koin, cari riwayat chat pada akun.
- Jika belum menemukannya, ketikkan username akun atau nomor HP akun tujuan, lalu kirimkan pesan chat ke akun tersebut sebelum mengirim koin.
- Setelah membuka ruang chat akun yang akan dikirimi koin, lalu ketuk ikon + yang berada di kanan bawah.
- Ikon ini berfungsi untuk melihat menu lain dalam fitur live chat.
- Selanjutnya akan muncul menu pilihan lain, seperti galeri, kamera, produk, tawaran, beli, transfer, dan koin.
- Pilih dan klik tombol Koin yang berlogo $ pada menu yang tersedia.
- Kemudian pilih pengiriman koin ke teman, akan muncul nominal koin, silakan masukkan berapa nominal koin yang akan dikirim.
- Bila sudah, pengguna bisa menuliskan pesan tambahan di kolom pesan. Ketik isi pesan yang berisi tujuan mengirimkan koin tersebut.
- Selanjutnya, jangan lupa klik Kirim Koin untuk menyelesaikan proses transaksi agar koin Shopee terkirim.
- Tunggu beberapa saat, proses pengiriman koin biasanya berlangsung cepat.
- Pengguna bisa mengecek riwayat pengiriman pada halaman Koin Shopee Saya.
- Penerima koin akan menerima notifikasi yang berisi koin yang sudah diterima. Penerima tinggal menekan tombol Klaim untuk menerima koin Shopee tersebut.
Penutup
Seperti itulah cara kirim koin Shopee ke akun pengguna lain. Koin Shopee dapat diperoleh dengan gratis, contohnya dari bermain game Shopee, memberi nilai suatu produk, dan check in di halaman reward koin.
Selain itu juga bisa mendapatkan koin dari menukarkan voucher cashback, dan menonton langsung dengan bonus koin Shopee. Dengan adanya informasi ini dapat memudahkan bagi yang belum tahu mengenai cara kirim koin shopee.