Cara Pasang WIFI Indosat di Rumah Secara Offline dan Online

pasang wifi indosat di rumah

Indosat sebagai salah satu operator seluler di Indonesia mempersembahkan paket internet WiFi bagi konsumennya. Ketentuan dan cara pasang WiFi Indosat di rumah perlu diketahui terlebih dahulu sebelum mengajukan pasang WiFi di rumah.

Teknologi yang digunakan untuk paket WiFi Indosat ini menggunakan fiber optik. Kecepatannya adalah 20Mbps sampai 1Gbps. Dimana, akses WiFi Indosat tergolong tinggi, sehingga sesuai digunakan seseorang untuk mendownload video.

Ketentuan Untuk Pasang WiFi Indosat

Ketika seseorang akan pasang WiFi untuk provider Indosat di rumah, maka ada beberapa ketentuan yang wajib dipenuhi terlebih dahulu oleh orang tersebut. Hal ini sebagai persyaratan orang tersebut agar dapat menjadi konsumen Indosat. Adapun ketentuan-ketentuan tersebut adalah sebagai berikut:

  • Cek terlebih dahulu wilayah rumah sudah terjangkau atau belum oleh jaringan Indosat GIG.
  • Memiliki kartu ID card, seperti KTP, SIM atau KITAS.
  • Memiliki nomor HP serta alamat email yang masih aktif.
  • Memilih jenis paket WiFi sesuai keinginan.

Cara Pasang WiFi Indosat Di Rumah

Setelah mengetahui apa saja ketentuan yang harus dipenuhi seseorang untuk dapat menjadi konsumen WiFi Indosat. Maka orang tersebut harus tahu tata caranya yang perlu dilakukan sebelum memasangnya.

Ada dua metode  yang dapat dilakukan oleh seseorang untuk dapat memasang WiFi Indosat di rumah, yaitu:

1. Gerai Resmi Indosat

Tata cara pertama yang dapat dilakukan seseorang yaitu melalui offline. Dimana, seseorang dapat mendatangi gerai resmi Indosat terdekat. Adapun langkah yang dapat dilakukan diantaranya:

  • Mendatangi gerai resmi Indosat terdekat.
  • Setelah tiba di tempat, silahkan meminta kepada petugas nomor antrian bagian CS, dan tunggu hingga CS menyebutkan nomor antrian tersebut.
  • Ketika nomor antrian yang diambil tersebut disebutkan oleh CS, maka segera mendatangi petugas CS tersebut. Calon konsumen bisa langsung mengatakan bahwa keperluannya adalah ingin melakukan pasang WiFi Indosat di rumah.
  • Calon konsumen dapat memberikan data yang diminta oleh CS, yaitu ID Card, email dan nomor HP yang aktif.
  • Calon konsumen mengisi formulir pendaftaran yang diberikan CS, dan memilih jenis paket WiFi sesuai keinginan.
  • Formulir tersebut dikembalikan oleh calon konsumen kepada CS setelah selesai diisi.
  • CS akan memberikan informasi terkait jadwal untuk pemasangan WiFI calon konsumen, beserta cara pembayarannya.

Tata cara pertama ini lebih jelas untuk di calon konsumen. Dimana, calon konsumen dapat  penjelasan terperinci oleh CS. Akibatnya, calon konsumen dapat lebih tepat untuk menentukan jenis paket yang akan dipilih.

2. Website Resmi Indosat

Tidak semua domisili calon konsumen terdapat gerai resmi Indosat. Jika hal tersebut terjadi, maka yang bisa dilakukan oleh calon konsumen adalah mendaftar secara online. Adapun caranya adalah melalui website resmi Indosat.

Langkah-langkah untuk mendaftar agar dapat pasang WiFi Indosat di rumah secara online adalah sebagai berikut:

  • Buka browser yang dimiliki, dan ketik alamat website  https://hifi.ioh.co.id/.
  • Cek terlebih dahulu area rumah calon konsumen tersebut telah terjangkau dengan Indosat HiFi atau belum, dan tunggu hasilnya.
  • Ketika hasilnya ternyata sudah tercakup, maka calon konsumen dapat langsung mengisi formulir pendaftaran dengan disertai ID card dan foto selfi.
  • Calon konsumen dapat memilih  jenis paket WiFi sesuai keinginan.
  • Klik dan pilih tulisan auto fill.
  • Isi alamat rumah yang akan dipasang WiFi secara lengkap.
  • Kirim data-data tersebut dengan menekan tombol yang bertuliskan Kirim.
  • Calon konsumen akan menerima email dari Indosat yang berisikan kode sandi dan akun pelanggan yang nantinya dapat digunakan untuk proses login di website Indosat.
  • Buka browser yang dimiliki, dan ketik alamat website https://hifi.ioh.co.id/#/login.
  • Ketik nama akun dan password yang telah diberikan oleh Indosat, kemudian klik tombol bertuliskan masuk.
  • Lakukan proses pembayaran segera setelah konsumen memilih jenis pembayaran yang diinginkan.
  • Teknisi Indosat segera menjadwalkan untuk pemasangan WiFinya.

Inilah bagaimana cara pasang WiFi Indosat di rumah. Pastikan terlebih dahulu calon mengetahui apa saja ketentuan yang wajib diketahui calon konsumen. Sebelum mendaftarkan diri ke Indosat untuk memasang WiFi di rumah.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.